Liga Italia

Hasil Lengkap, Klasemen dan Top Skor Liga Italia 2022-2023

208
×

Hasil Lengkap, Klasemen dan Top Skor Liga Italia 2022-2023

Sebarkan artikel ini

BOLA, – Hasil lengkap, klasemen, dan top skor pekan ke-24 Liga Italia 2022/2023. Napoli, AC Milan dan Lazio raih kemenangan, sementara Inter tumbang dari Bologna.

Lazio yang bermain di Stadio Olimpico, Selasa (28/2/2023) WIB, berhasil mengamankan tiga poin setelah menang 1-0 atas Sampdoria.

Gol kemenangan Lazio tercipta di menit ke-80.  Tendangan keras Luis Alberto berhasil menghujam deras gawang Sampdoria untuk mengubah skor dan memastikan kemenangan Lazio.

Hasil akhir tersebut membantu Lazio naik ke posisi empat besar klasemen sementara Serie A menyalip posisi AS Roma. Lazio kini bertengger di peringkat ke-4 dengan koleksi 45 poin, atau tertinggal dua angka dari AC Milan dan Inter Milan yang menempati peringkat ke-2 dan 3.

Posisi Lazio sendiri akan kembali tergeser jika AS Roma berhasil mengalahkan Cremonese, pada pertandingan, Rabu (1/3/2023) WIB. Roma sekarang mengoleksi 44 poin dari 23 laga.

Sang pemuncak klasemen sementara Liga Italia Napoli sukses mengalahkan Empoli dengan Skor 2-0, melalui gol bunuh diri pemain Empoli dimenit ke-17 dan gol dari striker andalan mereka Victor Osimhen dimenit ke-28.

Kini Napoli memiliki 65 poin dari 24 laga, posisi mereka tidak tergoyahkan di puncak klasemen sementara Liga Italia 2022-2023.

Juara bertahan AC Milan juga sukses menyudahi perlawanan tamunya Atalanta 2-0, berkat gol bunuh diri Juan Musso pada menit ke-25 dan gol Junior Messias pada menit ke-86.

Dengan kemenangan atas Atalanta, AC Milan naik ke posisi ketiga klasemen sementara Liga Italia dengan poin 47 dari 24 pertandingan, sama dengan poin Inter Milan yang berada diposisi kedua yang sebelumnya tumbang dar Bologna 1-0.

Berikut Hasil Liga Italia 20222/2023

Minggu, 26 Februari 2023

Empoli 0-2 Napoli
Lecce 0-1 Sassuolo
Bologna 1-0 Inter Milan
Salernitana 3-0 Monza

Senin, 27 Februari 2023

Udinese 2-2 Spezia
AC Milan 2-0 Atalanta

Selasa, 28 Februari 2023

Hellas Verona 0-3 Fiorentina
Lazio 1-0 Sampdoria

Jadwal Liga Italia 2022/2023

Rabu, 1 Maret 2023

00.30 WIB Cremonese vs AS Roma
02.45 WIB Juventus vs Torino

Top Skor Liga Italia 2022/2023

19 Gol: Victor Osimhen (Napoli)
13 Gol: Lautaro Martinez (Inter Milan)
12 Gol: Ademola Lookman (Atalanta)
11 Gol: M’Bala Nzola (Spezia)
10 Gol: Khvicha Kvaratskhelia (Napoli)
9 Gol: Ciro Immobile (Lazio)

-

Baca berita kami di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan