Copa America

Hasil Lengkap Drawing Copa America 2024: Argentina dan Chile Satu Grup

158
×

Hasil Lengkap Drawing Copa America 2024: Argentina dan Chile Satu Grup

Sebarkan artikel ini

BolaSkor.id – Hasil Drawing grup Copa America 2024, Jumat (8/12/2023). Argentina satu grup dengan Chile. Copa America edisi tahun depan akan digelar dari 20 Juni hingga 14 Juli 2024 mendatang. Turnamen ini diselenggarakan di Amerika Serikat.

Copa America 2024 akan diikuti 16 negara dengan rincian 10 tim dari zona CONMEBOL (Amerika Selatan) dan enam tim dari CONCACAF (Amerika Utara, Tengah, dan Karibia). Saat ini, sudah ada 14 tim yang lolos.

Argentina yang berstatus sebagai juara bertahan tergabung di grup A. Mereka berada satu grup dengan Chile, Peru, dan satu di antara Kanada atau Trinidad dan Tobago.

Sedangkan Brasil masuk di grup D. Tim Samba akan bersaing dengan Kolombia, Paraguay, dan salah satu di antara Honduras atau Kosta Rika.

Pembagian grup lengkap pada Copa America 2024

Grup A

  • Argentina
  • Peru
  • Chile
  • Kanada/Trinidad Tobago

Grup B

  • Meksiko
  • Ekuador
  • Venezuela
  • Jamaika

Grup C

  • Amerika Serikat
  • Uruguay
  • Panama
  • Bolivia

Grup D

  • Brasil
  • Kolombia
  • Paraguay
  • Kosta Rika/Honduras
-

Baca berita kami di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan